• info@smanepa.sch.id
  • 0321-883222
News Photo

KERJA SAMA DENGAN PUSKESMAS PLANDAAN

  • Umum
  • February 14, 2023

Selasa, 14 Februari 2023

Sosialisasi dari Puskesmas Plandaan tentang Anemia.

Anemia merupakan sebuah kondisi tubuh dimana kadar hemoglobin (Hb) dalam sel darah merah lebih rendah dari yang seharusnya. Untuk rematri dikatakan anemia apabila Hb < 12 gr/dl. Hemoglobin berfungsi untuk mengikat oksigen dan menghantarkan oksigen ke seluruh sel jaringan tubuh, termasuk otot dan otak untuk melakukan fungsinya. Tanda-tanda anemia lazim disebut dengan 5 L, yaitu lesu, lelah, letih, lemah dan lunglai.

Beberapa hal penyebab rematri mengalami anemia, seperti menstruasi/ kehilangan banyak darah, kurang asupan kaya zat besi dan protein, sering melakukan diet yang keliru, dan sedang tumbuh pesat yang tidak seimbang dengan asupan gizinya.

Salah satu cara mencegah anemia pada remaja adalah dengan mengonsumsi tablet tambah darah (TTD) agar dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Hal ini juga didukung dengan mengonsumsi makanan yang cukup mengandung zat besi dan protein agar tubuh dapat membentuk hemoglobin dan dapat menyerap zat besi dengan baik.

Kegiatan dilanjutkan dengan Pemberian Tablet Tambah Darah dan Scrinning Hemoglobin.






Bagikan

Mari menyongsong kesuksesan bersama kami!... SMA NEGERI PLANDAAN "Gapura keilmuan masa depan"