• info@smanepa.sch.id
  • 0321-883222
News Photo

Pentingnya Upacara Hari Senin

Momen upacara bendera memang cukup dirindukan oleh Warga SMA Negeri Plandaan. Hampir satu setengah tahun Peserta Didik SMA Negeri Plandaan tidak mengadakan upacara bendera karena pandemic covid-19.



Upacara Bendera hari Senin mempunyai manfaat yang sangat baik bagi upaya penumbuhan budi pekerti dan karakter bangsa, terutama nilai-nilai kebangsaan dan kebhinekaan. Nilai-nilai tersebut terkandung di dalam setiap urutan kegiatan/tata upacara bendera. Nilai-nilai tersebut diantaranya adalah nilai kedisiplinan, kepemimpinan, kerja sama dan kekompakan, kekuatan fisik dan mental, patriotisme (kepahlawanan), dan lain sebagainya.


Peserta upacara tidak membuat masalah dan kegaduhan saat upacara berlangsung. Sebaliknya mengikuti upacara tersebut dengan rasa sosial dan kebersamaan yang tinggi sehingga upacara berjalan dengan lancar dan sukses.


Bagikan

Komentar

Mari menyongsong kesuksesan bersama kami!... SMA NEGERI PLANDAAN "Gapura keilmuan masa depan"